KUB-Sumber Klampok
Kelompok Usaha Bersama Sumber Klampok
Alamat/Address: Jalan Singaraja Gilimanuk, Desa Sumber, Kecamatan Gerokgak Singaraja, Buleleng, Bali.
Contact person: Ni Made Indrawati (Ketua) | ||
Latar belakang dan tujuan: Kelompok Usaha Bersama (KUB) Desa Sumber Klampok adalah sebuah organisasi mandiri yang didirikan pada 10 September 1993. Latar belakangnya terkait dengan keinginan generasi muda Desa Sumber Klampok untuk melakukan aktivitas-aktivitas kreatif dan positif dalam rangka mengatasi dan mengantisipasi masalah-masalah lingkungan, termasuk minat dan bakat serta kesejahteraan masyarakat Desa Sumber Klampok. Terbentuknya lembaga ini tidak terlepas dari dorongan dan bantuan dari Yayasan Manikaya Kauci.
Bidang dan bentuk kegiatan: Bidang kegiatan utama lembaga ini adalah pertanian, air bersih dan sanitasi, wanita dalam pembangunan, gender, lingkungan hidup, hak asasi manusia, peternakan, hutan kemasyarakatan, serta kelautan dan perikanan. Bidang tersebut ditunjang oleh sektor informal dan kebijakan. Usaha yang dijalankan selama ini berbentuk studi, penelitian, survai, pendidikan dan pelatihan, advokasi, serta seminar, diskusi dan lokakarya.
Program: Program-program yang pernah dilakukan antara lain menyelenggarakan kegiatan studi awal penerapan zona penyangga hutan dan mengadakan kegiatan pengembangan ternak.
Sumber dana: Dana lembaga ini diperoleh dari bantuan hibah dari lembaga-lembaga internasional dan badan dalam negeri non pemerintah, yakni Bina Desa.
Keanggotaan dan wilayah kerja: Lembaga ini tergabung dalam jaringan Cimanggu dan FIPA. Tidak tersedia informasi wilayah kerja lembaga ini.
|
Background and purpose: Kelompok Usaha Bersama (KUB) in the village of Klampok is a self-supporting organization set up on 10 September 1993. It was to respond to the desire of the youths of the Klampok village to carry out creative and constructive activities in order to solve and anticipate environment problems; address the interest and talents of the people of Klampok; people; and improve their welfare.
Area and form of activities: KUB-Sumber Klampok carries out activities mainly in three fields namely agriculture, clean water and sanitation, women in development, gender, environment, human rights, animal husbandry, community forest, and marine development and fishery. They are supported by the informal and policy sectors. So far, the forms of activities in those fields are study, research, survey, education and training, advocacy, seminar, discussion and workshop.
Program: The programs carried out by KUB-Sumber Klampok include preliminary studies about the creation of forest supporting zones, and the development of livestock.
Funding sources: Grants from international funding agencies and domestic non-government organizations are the foundation’s main sources of revenue. Bina Desa is among the domestic non-government organizations, which have provided it with assistance funds.
Membership and working area: KUB-Sumber Klampok is associated with Cimanggu Network and FIPA. Information about its membership is not available.
|